Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi (HIMAKOM) Universitas Sultan Syarif Kasim Riau (UIN Suska Riau) Pekanbaru menggelar rangkaian kegiatan safari ramadhan, dengan membagi 3 kegiatan, yaitu bagi takjil, sahur on the road, kunjungan panti asuhan (KUPATAN).
Adapun rangkaian kegiatan berbagi takjil yang dilakukan di depan gerbang UIN Suska Riau, pada tanggal 6 April 2023. Dimana Sore jam 17:30 sudah dimulai nya berbagi-bagi takjil, dan jam 02:00 bertepatan ditanggal 7 April 2023. Lanjutan kegiatan Sahur On The Jalan. Kedua kegiatan ini dimina kita semua berlomba lomba dalam kebaikan dan menambang pahala bekali-kali lipat. Saling melengkapi tangan serta melihat sekeliling kita untuk berbagi cinta kasih dan nikmatnya bulan suci ramadhan.
Tidak hanya itu aja, dan dimana kegiatan safari Ramadhan ditutup dengan kegiatan Kunjungan Panti Asuhan, atau disingkat dengan KUPATAN. Kegiatan Tersebut Bertema dengan “Langkah kecil untuk memberi manfaat yang besar”. Acara ini diadakan pada tanggal 10 April 2023 dipanti Asuhan Al Muzzaki, jalan Melur panam.
“Kegiatan Safari Ramadhan ter eksekusi, dan saya mewakili teman-teman pengurus HIMAKOM mengucapkan terimakasih kepada siapa pun yang terlibat dan menyukseskan agenda ini serta yang terlah berdonasi, semoga kita selalu melimpahkan rahmat dan rezeki dari maha kuasa, dan menjadi amal baik untuk kita semasa hidup maupun diakhirat kelak.” Ujar Aidil Amin selaku Ketua Umum HIMAKOM UIN Suska Riau. (Himakom)